MALUKU UTARA - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Tidore Kepulauan menggelar Musyawarah Cabang (Muscab). Wali Kota Tidore Kepulauan yang diwakilkan oleh Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan Abdul Hakim Adjam memberikan sambutan sekaligus membuka dengan resmi. Kegiatan berlangsung di Meeting Room Penginapan Visal Kelurahan Gamtufkange Kecamatan Tidore Kota Tidore Kepulauan Provinsi Maluku Utara, Kamis (3/3/2022).
Dalam sambutannya, Abdul Hakim Adjam menyampaikan apresiasi positif dan dukungan atas terselenggaranya Musyawarah Cabang HIPMI Kota Tidore Kepulauan, kita semua tahu bahwa tantangan yang dihadapi oleh para pengusaha dan dunia usaha pada masa pandemi Covid-19 ini tidak mudah.
Pandemi Covid-19 ini membuat pengusaha muda harus berpikir kreatif dan terus berinovasi agar tetap mampu bertahan, kami percaya bahwa anggota HIPMI Kota Tidore Kepualaun pasti bisa membalikan tantangan ini menjadi sebuah peluang untuk berkembang guna mendorong pemulihan ekonomi.
Ia berharap Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Kota Tidore Kepulauan dapat berperan aktif dalam mendorong percepatan investasi, membantu memajukan pengusaha lokal dan para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kota Tidore Kepulauan, agar mereka bisa mengembangkan produknya serta membantu dalam menyerap tenaga kerja lokal sehingga hal ini dapat mendorong kemajuan perekonomian di Kota Tidore Kepulauan.
Sementara itu Ketua Panitia Asril Bayan dalam laporannya mengatakan, Musyawarah Daerah HIPMI yang pertama kalinya ini mengusung tema “Bangkit Pengusaha Muda Untuk Tidore Jang Foloi”, dengan harapan HIPMI bisa mengambil peran sebagai sebuah wadah bagi anak-anak muda kreatif, serta turut berkontribusi dalam meningkatkan perekonomian di Kota Tidore Kepulauan